Waspada Longsor Jalur Ruteng-Reo

floressmart.com— Tanah longsor menimbun badan jalan di kilo meter 25 jalur transportasi Ruteng-Reo, Sabtu 28 Januari 2017. Longsor sepanjang 12 meter itu terjadi sekitar pukul 10.00 WITA dan mengakibatkan  transportasi  lumpuh berjam-jam. Antrian kendaraan terlihat memanjang dari dua arah termasuk belasan truk tangki pengankut BBM.

Satu unit alat berat dari Dinas PU diterjunkan untuk membersihkan timbunan tanah. Banyaknya material longsor membuat kerja Loader memakan waktu hingga 1,5 jam. Akses jalan yang sempat ditutup akhirnya bisa dilalui kendaraan pada pukul 41.39 WITA.

Baca juga  BPBD Manggarai Salurkan Bantuan Bencana kepada Warga Golo Bilas

Bupati Manggarai Kamelus Deno yang datang memantau titik longsor di Kecamatan Cibal ini mengatakan, jalur Poco-Reo merupakan area langganan longsor setiap kali terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

“Curah hujan sepekan ini memang tinggi. Pengguna jalan dihimbau untuk mewaspadai longsor saat melintasi jalur ini,” Kata Deno didampingi Kadis PU Adi Empang serta Asisten bupati bidang Pembangunan Si Ketus Suastika.

Bupati Kamelus Deno memantau lokasi longsor jalur Ruteng-Reo

Bupati Kamelus Deno memantau lokasi longsor jalur Ruteng-Reo

Dikatakan Bupati Deno, selain di kilo meter 25, longsor juga menimbun jalan di kilo meter 12. Sementara ancaman jalan ambles ditemukan di km 8 dakn km 24.

Baca juga  Selain Longsor,Waspadai Ini Di Jalur Ruteng-Reo

“Hari ini ada dua titik longsor semua sudah teratasi. Namun ada badan jalan yang tergerus, saya temukan di dua titik, tepi jalan rawan roboh,” Urainya.

Disaksikan floressmart.com, selain longsor, sejumlah tiang listrik juga tumbang di jalur ini persisnya di Desa Poco. Petugas PLN terlihat sibuk memindahkan jalur kabel jaringan yang terhempas ke jalan raya. (js)

Baca juga  Jalan Ruteng-Labuan Bajo Sudah Bisa Dilewati Kendaraan
Beri rating artikel ini!
Tag: