Tugas Pjs Bupati Selesai, Sony Libing : Terima Kasih Masyarakat Manggarai

Acara Sertijab dari Pjs Bupati Zet Sony Libing kepada Bupati Manggarai, Deno Kamelus. (Photo ; Floressmart)

Floressmart- Zet Sony Libing mengakhiri tugasnya sebagai Pjs Bupati Manggarai. Dia kembali bertugas sebagai Kepala Dinas Pendapatan dan Aset Provinsi Nusa Tenggara Timur mulai Senin 7 Desember 2020.

Tampuk pimpinan kembali diserahkan kepada Bupati Deno Kamelus dan Wabup Victor Madur yang telah selesai melaksanakan cuti kampanye calon Bupati dan Wakil Bupati.

Bupati dan Wakil Bupati Manggarai periode 2016-2021 ini kembali memimpin Kabupaten Manggarai sejak Sabtu malam, 5 Desember 2020 usai dilakukan acara Serah Terima Jabatan di Aula Ranaka Kantor Bupati Manggarai.

Dalam sambutan, Sony Libing menyinggung banyak kisah manis yang tidak terlupakan selama ia bertugas di tanah  Nuca Lale.

“Dalam berbagai kesempatan di kampong-kampung, kita dijemput dengan acara adat kapu, kemudian waktu pulang juga dibuatkan lagi acara po’e, datang diterima secara adat, kemudian waktu pulang juga begitu, sesuatu yang tidak bisa dilupakan dalam perjalanan hidup saya,” kata Libing.

Baca juga  Bupati Deno Cuti Kampanye, Manggarai Dipimpin Penjabat

Mengutip kata orang bijak, Sony berkata bahwa tidak ada perjamuan yang tidak berakhir. Ungkapan tersebut  sekaligus menandakan tugas yang dia emban sejak 26 September 2020 berakhir sudah.

“Malam ini adalah akhir dari kerja selama 71 hari bersama Sekda, pimpinan OPD, bersama Forkompinda dan juga bersama seluruh rakyat Manggarai. Tidak terlalu banyak yang saya lakukan, tidak juga terlalu sempurna juga yang saya lakukan tapi saya berusaha melakukan yang terbaik menyambung tugas pemerintahan yang dititipkan kaka Deno dan kaka Victor Bupati dan Wakil Bupati 2016-2021,” kata Soni Libing disambut tepuk tangan para hadirin.

Dalam kesempatan itu dia menyebut telah melaksanakan setidaknya tiga penugasan utama yaitu memimpin pemerintahan, dan menjaga agar pelaksanaan pilkada dapat berjalan dengan aman serta memaksimalkan upaya pencegahan pandemi Covid-19.

Baca juga  Sempat Ditolak BKN, Heri Ngabut Resmi Pensiun dari ASN

“Terima kasih untuk semua dukungan karena saya bisa menjalani tiga tugas utama yang ditugaskan oleh pemerintah untuk saya, satu memimpin pemerintahan supaya menghindari terjadinya kevakuman penyelenggara pemerintahan, kedua, memastikan Pilkada Manggarai aman dan sukses, dan Puji Tuhan sampai hari ini masih aman, dan ketiga berusaha menekan angka penularan Covid-19, dan sampai saat ini tersisa dua orang saja yang positif,” papar dia.

Putra Alor ini juga mengaku betapa dia bersyukur kepada Tuhan karena diberi kesempatan memimpin sebuah daerah yang subur. Ia bahkan menyamakan Kabupaten Manggarai dengan taman Eden dalam Alkitab.

“Tempat ini adalah taman Firdaus. Di sini Tuhan menganugerahkan sesuatu yang luar biasa. Semuanya itu diharapkan untuk kepentingan bersama, Bonum commune, bonum publicum. Walaupun saya harus kembali ke Kupang tapi hati saya tetap ada di sini,” kata Libing.

Baca juga  Pilkada Manggarai, Nasib Heri Ngabut Ditentukan 9 November 2020

Di penghujung sambutan, ia menyampaikan terima kasih untuk semua dukungan, dari selutuh rakyat Manggarai, dari semua OPD, Forkopimda, lembaga DPRD, tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM dan insan pers.

“Di tempat ini juga saya menyampaikan permohonan jikalau di masa selama 71 hari itu kita bersama-sama ada tindakan tutur kata sikap dan perilaku saya kurang berkenan di hati bapak ibu sekalian, dari tempat ini saya bersama istri dan anak saya mohon maaf,” imbuhnya.

Hadir dalam acara sertijab, Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi NTT, Doris Alexander Rihi, sebagai pejabat yang ditugaskan Gubernur NTT, Wakil Bupati Victor Madur, Sekda Manggarai, Jahang Fansi Aldus, unsur Forkopimda, para camat, Vikjen Keuskupan Ruteng, Rm Alfons Segar, serta perwakilan Gereja GMIT Ruteng. (js)

Tag: