Kasus Pencurian di ATM, Pimpinan BCA Ruteng : Kekeliruan pada Nasabah

Pimpinan KCP BCA Ruteng, Matia Muskananfola (Photo : Floressmart).

Floressmart- Filipus Neri Sampur (30) melakukan setoran tunai Rp4,1 juta rupiah melalui Anjungan Tunai Mandiri (ATM) BCA yang berada di Kantor Cabang Pembantu (KCP) Ruteng Manggarai Nusa Tenggara Timur.

Tetapi dari jumlah tersebut terdapat dua lembar uang pecahan Rp.100.000 yang ditolak mesin ATM.  Setelah yakin dengan setoran tunai berhasil untuk Rp3,9 juta rupiah Filipus pun meninggalkan ATM.

Warga Kelurahan Watu Kecamatan Langke Rembong itu balik lagi ke ATM tersebut untuk mengecek saldo di rekeningnya. Dia panik karena saldo pada rekening BCA milik dia tidak bertambah.

Upaya Filipus untuk bertanya ke pihak bank kenapa uangnya raib padahal ia tidak melakukan penarikan lagi setelah penyetoran tunai pada Senin malam ( 19 Juli pukul 19.00 WITA) sudah dilakukan.

Baca juga  Uang Nasabah Keluar Lagi dari Mesin ATM BCA Usai Setor Tunai Dicuri, Polisi Tangkap Pelaku

Pria berprofesi sebagai PNS itupun melaporkan apa yang dialaminya ke Polres Manggarai.

Pelaku ditangkap

Humas Polres Manggarai, Ipda I Made Budi Arsa menjelaskan, dalam proses penyelidikan, polisi menemukan petunjuk bahwa uangnya diambil seseorang yang masuk ATM setelah Fabianus.

Itu berdasarkan rekaman CCTV di ATM BCA. Menurut Ipda Budi, polisi telah memintai keterangan pimpinan KCP BCA Ruteng dan beberapa pegawai bank itu sebagai saksi.

 “Kepala BCA dan beberapa pegawai sempat kami panggil ke kantor sebelumnya,” tutur Budi Arsa.

Menindaklanjuti temuan pada rekaman CCTV, penyelidikan berlanjut dengan pemasangan garis polisi pada mesin ATM, Kamis 5 Agustus 2021.

Pada hari yang sama polisi kemudian menangkap orang yang diduga pelaku.

 “Ceritanya begini, setelah  transaksi setor tunai diproses, korban langsung meninggalkan ruangan ATM  tetapi teryata uang yang disetorkan terjadi masalah sehingga  uang tersebut kembali keluar dan dari hasil rekaman CCTV uang tersebut diambil oleh orang yang identitasnya belum diketahui,” ujarnya.

Baca juga  Uang Nasabah Keluar Lagi dari Mesin ATM BCA Usai Setor Tunai Dicuri, Polisi Tangkap Pelaku

Pada  hari Kamis tanggal 5 Agustus 2021 sekitar jam 17.00 WITA pelaku berhasil diamankan  di depan Kantor Anugerah Jaya di Lempe Kelurahan Pau Kecamatan Langke Rembong. Barang bukti juga sudah diamankan.

“Pelaku;berinisial DMS, Laki-Laki, 30 tahun, bekerja sebagai wiraswasta beralamat di Lempe Kelurahan Pau Kecamatan Langke Rembong.

Pelaku dan barang bukti telah diamankan di Polres Manggarai untuk proses penyidikan lebih lanjut. Pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Kekeliruan pada nasabah

Kepala Kantor Cabang Pembantu (KCP) BCA Ruteng, Maria Muskananfola membantah pemberitaan yang menyebut mesin ATM BCA mengalami gangguan pada saat Filipus melakukan setoran tunai pada 19 Juli 2021 sekitar pukul 19.00 WITA.

“Setelah kejadian itu, nasabah datang kesini mengeluh terkait peristiwa tersebut. Dari keluhan tersebut kami dari persero sudah melakukan pengecekan di CCTV dan mesin ATM kami dan benar dari CCTV itu benar bahwa nasabah kami melakukan trasaksi setoran tunai di mesin ATM kami Rp3.900 ribu rupiah,” terangnya saat ditemui wartawan, Jumat 6 Agustus 2021.

Baca juga  Uang Nasabah Keluar Lagi dari Mesin ATM BCA Usai Setor Tunai Dicuri, Polisi Tangkap Pelaku

 “Namun ada proses yang belum dilakukan oleh nasabah. Nasaba sudah meninggalkan mesin ATM, jadi mesin ATM itu kan adah perintah yang harus dilakukan oleh nadabah ketika tidak mengindahkan atau tidak klik oleh nasabah maka uang yang kita setor itu akan kembali.Jadi sebenarnya mesin ATM kami tidak mengalami eror akan tetapi murni kekeliruan dari nasabah sendiri,” ungkap Maria menjelaskan.

 Dia pun mengimbau kepada nasabah untuk hati-hati dalam melakukan transaksi di Mesin ATM.

“Wajib menunggu sampai mesin ATM mengeluarkan pesan bahwa transaksi anda sudah berhasil abis itu baru cabut Kartu ATM dan meninggalkan ATM,” tambahnya. (js)

Tag: