floressmart.com- Sekertariat Deno-Madur merilis secara resmi perolehan suara Pilkada kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur.
Berdasarkan formulir C-1 dari 600 TPS yang tersebar di 12 Kecamatan di wilayah itu, Kamelus Deno-Viktor Madur meraih 52,11 persen suara. Sementara Heri-Adolf terpaut 4,22 persen dengan raihan suara 47,89 persen suara.
“Kita peroleh 52,11 persen. Kita menang. Vox populi vox dei †Ucap Bupati terpilih Kamelus Deno didepan ratusan pendukungnya.
“Kemenangan ini kita kawal hingga 12 hari ke depan sampai KPUD mengumungkanya secara resmi†Ujarnya menambahkan.
Menurut penghitungan versi real count DM, kandidat nomor urut satu ini memproleh 52,11 persen suara atau 36.506 suara sah sementara pasangan Heri-Adolf memperoleh
34.525 dari total 71.031 suara sah di 600 TPS. Data juga menunjukan, partisipasi pemilih pada Pilkada Manggarai 9 Desember 2015 terbilang cukup rendah. Dari 183.469.000 pemilih, yang datang ke TPS hanya 73 persen. (jhs)