Merespon Hery Nabit, Humas : Kami Tidak Melayani Kepentingan Satu Orang

floressmart.com—Pemda Manggarai, merespons postingan facebook milik akun bernama Herybertus G.L Nabit yang mengaitkan mutasi pejabat dengan politik Pilkada. Seperti diketahui Hery Nabit merupakan rival Deno-Madur pada Pilkada 9 Desember 2015 lalu.

Kepala Bagian Humas, Sipri Jamun mengatakan “ocehan” Hery Nabit di linimasa setelah ditelaah tidak menyangkut kepentingan publik tetapi dilatarbelakangi sentimen politik masa lalu.

Baca juga  Arahan Bupati Deno Kepada Pejabat Yang Telah Dilantik

“Kami tidak melayani kepentingan satu orang saja apalagi itu dibawa-bawa ke ranah politik,” Ujar Sipri Jamun saat jumpa pers, Kamis (3/2) kemarin.

Pemerintah juga menepis tudingan Hery Nabit yang menyebut bahwa mutasi pejabat eselon IV yang baru saja dilakukan dinilai sebagai momentum balas jasa dan balas dendam yang dilakukan rejim bupati Deno Kamelus dan Wabup Viktor Madur setahun pasca Pilkada.

Baca juga  Ini Komposisi “Kabinet” Deno-Madur

“Bagaimana dia bisa tahu bahwa PNS yang dilantik atau yang terkena rotasi merupakan pendukung kandidat tertentu pada Pilkada 9 Desember 2015,” Imbuhnya.

Perihal pengangkatan PNS dalam jabatan struktural kata Jamun, hal itu tidak berhubungan dengan politik namun dilaksanakan sesuai aturan yang berlaku.

“Jelas aturanya yakni Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 13 Tahun 2002 Tentang Pelaksanaan Pemerintahan dan Keputusan Kepala BKN Nomor 100 Tahun 2000, Tentang Pengangkatan PNS Dalam Jabatan Struktural,”Cetusnya.

Baca juga  Bupati Deno Pecat 13 ASN, 11 Orang Kena Demosi

Pemerintah memastikan tidak membawa masalah ini ke ranah hukum meski Hery Nabit juga menulis bahwa rejim Deno-Madur merupakan periode paling brutal dalam sejarah birokrasi Manggarai.

“Untuk apa diproses secara hukum. Biar publik menilai apa esensi postingan itu hehe,” Kata Jamun sambil tertawa. (js)

Tag: