Sosialisasi KIE BKKBN di Manggarai Ajak Orang Muda Rancang Masa Depan

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Pius Lustrilanang, berbicara dihadapan ratusan peserta sosialisasi KIE BKKBN di aula Efata Ruteng, Kamis,( 9/11/ 2017). Foto : floressmart

Floressmart—Sosialisasi tentang komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE) kreatif program BKKBN Pusat digelar di Ruteng Ibu Kota Kabupaten Manggarai Flores, Kamis, 9 November 2017.

Bertempat di aula Efata, acara tersebut menghadirkan tiga pembicara yakni, Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Pius Lustrilanang, Kepala Perwakilan BKKBN NTT, Marianus Mau Kuru, serta Asisten I Setda Manggarai, Frans Kakang.

Hadir juga Ketua DPRD Manggarai, Kornelis Madur bersama sejumlah anggota DRPD, Kadis KB, Kependudukan dan Pemberdayaan Perempuan Aleks Mahu beserta jajaran Dinas BKKBN Kabupaten Manggarai.

Baca juga  KIE BKKBN Ajak Rencanakan Pendidikan Anak Sejak Dini

Anggota DPR RI Pius Lustrilanang dalam kesempatan itu mengajak orang muda Manggarai untuk merancang masa depan secara baik.

“Masa depan harus direncanakan dari sekarang agar orang muda lebih berkualitas dan bisa menjadi lebih baik dari orang tuanya,” ujar Pius dihadapan 300 an peserta sosialisasi.

Menurut Pius Lustrilanang, masa depan sebaiknya dirancang saat di sekolah atau kuliah.

“Setelah sekolah atau kuliah kan mesti bekerja, dan seterusnya menikah. Dengan rancangan hidup seperti itu, maka seseorang bisa akan mencapai hidup yang lebih baik dan berkualitas nantinya,” ungkapnya.

“Harapannya ialah agar remaja dan orang muda di Manggarai harus lebih baik dari orang tuanya di pelbagai aspek seperti pendidikan, kesehatan, dan bahkan kesejahteraannya,” ujar Pius menambahkan.

Baca juga  Angka Kehamilan Dibawah Usia Subur di Sikka Mengkhawatirkan

Dikatakan, anak dengan latar belakang keluarga kecil umumnya mendapat banyak hal yang baik. Gizinya tercukupi, kesehatan terurus lebih baik, dan pendidikannya juga bisa lebih.

Ketika itu, anggota DPR RI dari Partai Gerindra ini mengajak dua remaja putri berbicara tentang rencana hidupnya.

Seorang pelajar SMA yang ditanyai mantan akitivis 98 ini dijanjikan Pius menjadi bapak asuh jika tamat SMA dan berencana melanjutkan kuliah di perguruan tinggi.

Sementara itu, Asisten I Setda Manggarai, Frans Kakang yang mewakili Bupati Deno Kamelus mengatakan, kehadiran anggota DPR RI Pius Lustrilanang patut diberi apresiasi.

Baca juga  Pius Lustrilanang : KB Menjamin Kesejahteraan Keluarga dan Masa Depan Anak

“Kehadiran pak Pius memberi motivasi tersendiri untuk membangun hidup lebih dan membangun keluarga kecil yang sehat, bahagia, dan sejahtera,” kata Frans Kakang.

Menurut Kakang, motivasi yang diberikan Pius cukup praktis dan mudah dipahami tentang bagaimana merancang kehidupan yang lebih baik dan berkualitas untuk masa depan.

“Konteks kegiatan ini adalah KB. Tetapi, apakah KB ini masih ada atau tidak? Gaungnya  sudah kurang terdengar lagi. Kendati demikian, KB itu masih dibutuhkan. Dibutuhkan untuk bangun keluarga yang berkualitas,”katanya.

Disampaikan Frans Kakang, untuk meyakinkan orang untuk ber-KB itu tidak mudah. Untuk itu kata dia, para petugas KB harus lebih kreatif untuk menyakinkan masyarakat.

“Para petugas mesti menemukan cara dan metode baru agar masyarakat mau ber-KB sesuai dengan harapan dan keinginan pemerintah,” imbuhnya.

Tag: