Floressmart- Mgr. Siprianus Hormat resmi menjadi Uskup Ruteng melalui misa pentahbisan yang dipimpin Kardinal Ignasius Suharyo, di Gereja Katedral Ruteng, Kamis 19 Maret 2020.
Kardinal Ignasius Suharyo dalam sambutannya memaparkan profil singkat Mgt. Siprianus. Ternyata sebelum menjadi seorang imam Mgr. Siprianus adalah seorang dirigen. Yang Mulia Kardinal lalu menyapa “Dirigen Hormat” disusul aplaus dan gelak tawa hadirin.
“Saya membayangkan seperti dirigen paduan suara, yang berhasil menyatukan suara-suara yang berbeda dan menjadikan suatu kidung yang indah,”katanya.
Ia pun berharap, Uskup Siprianus bisa menyatukan perbedaan-perbedaan menjadi spirit hidup yang baru bagi Gereja Katolik di Keuskupan Ruteng.
“Saya yakin Bapa Uskup “Dirigen Hormat” akan mampu memimpin keuskupan Ruteng ini menjadi paduan suara yang sangat istimewa, tentu menjadi dirigen dalam arti mempersatukan dalam perutusan,”kata Kardinal Ignatius.
Uskup Agung Jakarta ini juga menyampaikan pesan Bapa Suci Paus Fransiskus kepada para uskup agar meningkatkan persekutuan perutusan di gereja keuskupannya masing-masing dengan meneladani cita-cita komunitas kristiani dimana umat beriman sehati dan sejiwa.
Dengan bertindak demikian ujar ketua KWI ini, uskup akan berjalan di depan jemaatnya sambil menunjukan jalan dan menjaga harapan mereka tetap berkobar.
“Saya yakin ketika Bapa Uskup memilih motto lakukanlah pekerjaan di dalam kasih, beliau sadar betul bahwa kasih manusiawi itu tidak ada yang sempurna,” tambahnya. (js)