Floressmart- Heribertus Nabit-Heribertus Ngabut resmi mendaftar di KPU sebagai pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai, Sabtu 5 September 2020.
Saat ke KPU, pasangan yang mengusung tagline ‘perubahan’ ini diantar dengan iring-iringan ratusan kendaraan, sepeda motor dan mobil. Heri-Hery masing-masing didampingi istri, tokoh adat, keluarga dan para pimpinan parpol.
Seperti dipantau, acara pendaftaran berjalan di bawah protokol Covid-19 sehingga kandidat langsung diarahkan ke tempat cuci tangan.
Pasangan yang populer disebut Paket Heri-Hery ini diterima oleh ketua dan anggota KPU bersama Komisioner Bawaslu Kabupaten Manggarai.
Pendaftaran Heri-Hery juga diwarnai ritus adat Maggarai. Tokoh adat yang mendampingi Heri-Hery menyerahkan ayam jantan putih dan kendi berisi tuak kepada komisioner KPU simbolisasi niat baik mereka. Untaian doa adat didaraskan berisi permohonan agar proses pendaftaran berjalan lancar.
Skors 2,5 jam
Paket Heri-Hery resmi mendaftar pukul 15.00 WITA dan pemeriksaan berkas pendaftaran dilakukan pada pukul 15.38 WITA.
Namun ketika pemeriksaan SK dukungan parpol, (Dokumen B-KWK) ditemukan perbedaan kepengurusan DPC Gerindra. Yang diserahkan ke KPU yakni Ketua Adrianus Sahadun dan Sekretaris Fransiskus Erwin Nala sementara di data sipol KPU masih menggunakan kepengurusan lama, ditulis Ketua Adrianus Sahadun dan Kornelis Madur sebagai Sekretaris.
Setelah skors 2,5 jam pendaftaran Heri-Hery akhirnya dilanjutkan kembali setelah DPC Gerindra berkoordinasi dengan DPP tentang keabsahan kepengurusan Partai Kabupaten Manggarai dan KPU langsung mengubah SK Kepengerusan atas nama Adrianus Sahadun sebagai ketua dan Fransiskus Erwin Nala sebagai Sekretaris.
Skors dicabut pada pukul 18.35 WITA, dan menyatakan keduanya memenuhi syarat pencalonan dan syarat calon.(js)