Sikat 303, Jatanras Bekuk Bandar Togel di Kecamatan Ruteng

Tersangka AJ bandar togel asal Lait Kecamatan Ruteng diamankan di Polres Manggarai (Foto ; Ist).

Floressmart- Unit Jatanras (kejahatan dan kekerasan) Polres Manggarai Nusa Tenggara Timur mengamankan pelaku perjudian jenis toto gelap (togel) di Kampung Lait, Desa Compang Namut, Kecamatan Ruteng, Sabtu (20/8/2022).

Pelaku AJ (32) diamankan bersama sejumlah barang bukti uang dan kertas rekapan angka-angka togel, HP, buku rekening serta kartu ATM.

Kasubag Humas Polres Manggarai, Ipda I Made Budi Arsa menjelaskan, pelaku ditangkap saat sedang merekap angka-angka togel yang dibeli oleh warga sekitar.

Baca juga  Jatanras Polres Manggarai Tangkap Pencuri Keyboard

“AJ merupakan bandar kupon putih ditangkap di dapur rumahnya pukul 14.30 WITA,” kata Ipda Budi dihubungi Sabtu.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan uang sejumlah Rp.1.203.000 rupiah, 13 kertas rekapan berisi angka, 1 buah HP, 1 buah buku rekening BRI dan 1 buah ATM BRI.

Berdasarkan pengakuan AJ, dia melakoni judi togel selama dua bulan terakhir. Adapun pelangganya adalah warga sekampung baik yang membeli langsung ke rumah AJ maupun pelanggan mengisi angka togel melalui telepon, pesan singkat dan WhatsApp.

Baca juga  Polres Manggarai Tangkap Penyelundup, Amankan Belasan Ekor Sapi dan Kapal

“Taruhan menang dua angka dapat Rp70 ribu, tiga angka Rp400 ribu dan empat angka Rp2,5 juta. Bandar AJ ini terlebih dahulu mengisi deposit dari rekeningnya ke rekening bandar di situs judi togel online lalu mengisi angka-angka dari masyarakat,” terang Ipda Budi Arsa.

“Saat ini pelaku bersama barang bukti diamankan di Polres Manggarai untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut. Pelaku dijerat Pasal 303 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama empat tahun,” terangnya.

Baca juga  Cegah Imbas Covid-19, Kapolres Manggarai Bagi-bagi Sembako

Dikatakan Ipda Budi, pemberantasan perjudian di wilayah hukum Polres Manggarai terus digencarkan sesuai instruksi Kapolri Jenderal Sulistyo Sigit Prabowo yang memerintahkan jajarannya menumpas segala jenis perjudian berkode 303 yang kian digandrungi masyarakat.

“Kami pastikan segala jenis perjudian pasti kita sikat. Untuk itu kami sarankan masyarakat untuk berhenti berjudi, baik judi kartu, sabung ayam maupun judi-judi online,” tutupnya. (js)

Tag: