Nasdem Target Dua Kursi Per Dapil, Viktor Madur : Manggarai Minimal 7 Kursi

Viktor Madur menyampaikan sambutan perdana sebagai Ketua DPD Nasdem Manggarai, Senin 7 Januari 2019. (Photo : floressmart).

Floressmart—Ketua Bappilu Partai Nasdem Provinsi Nusa Tenggara Timur Aleks Ena menitipkan amanat Ketum Surya Paloh ke Ketua DPD Nasdem Kabupaten Manggarai yang baru Viktor Madur. Sesuai target Ketum, kata Aleks Ena, Nasdem harus bisa memenangkan Pemilu 17 April 2019 mendatang.

“Kaka Viktor, kita diperintahkan oleh ketua umum Pak Surya Paloh bahwa seluruh Dapil baik kabupaten provinsi dan pusat harus targetnya dua-dua kursi. Kabupaten Manggarai ini perintahnya adalah minimal 10 kursi dari 35 kursi DPRD,” kata Aleks Ena usai acara pembekalan caleg dan penyerahan SK Ketua DPD Nasdem Kabupaten Manggarai dari Frits Plate ke Wakil Bupati Manggarai Viktor Madur Senin, 7 Januari 2019.

Baca juga  Deno Kamelus Daftar di Partainya Viktor Madur, Sinyal Deno-Madur Bubar?

Untuk mencapai target tersebut, lanjut Aleks Ena, seorang caleg harus rajin mengunjungi Dapil masing-masing, mendatangi masyarakat dengan target 1 hari dapat 20 suara. Seorang Caleg Nasdem menurutnya harus mendapat 1000 sampai 1500 suara.

“Caleg itu merupakan sebuah pekerjaan sekarang maka kalau anda memiliki keputusan untuk maju caleg maka pekerjaan anda adalah mendatangi orang tentang visi misi Partai Nasdem yang tidak ada duanya, jangan pilih partai radikal yang memiliki ideologi hitam. Untuk itu target 1000-1500 seseorang itu bukan sesuatu yang luar biasa target ketua umum adalah satu dapil 2 kursi, Manggarai paling kurang 8 kursi,” cetusnya.

Sementara itu, Ketua DPD Nasdem Manggarai, Viktor Madur menyatakan siap melaksanakan perintah partai. Untuk mencapai target yang diamanatkan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh, Wakil Bupati Manggarai ini telah menyiapkan sejumlah jurus jitu.

Baca juga  Permukiman Dikerubungi Lalat, Warga Poco Hadang Truk Sampah

“Yang paling penting adalah pemetaan dan kerja keras masing-masing calegnya. Sekarang bukan zamannya orang main klaim tapi tanpa kalkulasi politik yang akurat. Saya kira kita akan duduk lagi ya, kita akan bahas semua nanti. Prinsipnya Nasdem harus menang,” tandasnya.

Untuk empat Dapil yang ada, Viktor Madur sendiri menargetkan minimal 7 kursi supaya mencapai Pilkada thresholds. Setidaknya kata dia, perolehan kursi Nasdem bisa menambah koleksi 4 kursi yang diraih pada Pileg 2014 lalu.

“Pemilu 2014 itu Nasdem masih baru tapi dapat 4 kursi atau sekitar 15 ribuan suara, sungguh pencapaian yang luar biasa. Saya optimis, untuk Pemilu yang akan datang jumlah kursi bisa lebih banyak,” imbuhnya.

Baca juga  Wakil Bupati Viktor Madur Lantik 3 Camat Baru

Sebagai Ketua DPD yang baru, Viktor Madur mengaku tidak bisa bekerja sendiri, ia pun meminta dukungan keluarga besar Nasdem mulai DPC, pengurus DPD juga DPRD.

“Semua target tentu berangkat dari kebersamaan, kita sebagai satu keluarga besar. Untuk saat ini saya tidak terlalu omong banyak soal caleg, itu saya omong hari lain, saya kan menyambung pembekalan yang disampaikan oleh Pak Alex Ena tadi. Untuk langkah pertama yang perlu dibangun adalah kerja sama yang baik, jangan memberi jarak diantara kita. Bagaimana kita membangun Partai Nasdem demi siapa, tentu bagi masyarakat Manggarai itu yang tujuannya bagi saya pribadi,” ungkapnya. (js)

Tag: