Berkantor di Desa, Bupati Deno Janjikan Listrik PLN Bagi Warga Enam Desa di Reok Barat

Bupati Manggarai, Deno Kamelus menjanjikan listrik bagi masyarakat enam desa di Kecamatan Reok Barat. . Seperti diketahui, dari 10 desa yang ada di Kecamatan Reok Barat masih  6 desa yang belum dialiri listrik. Enam desa itu yakni, Desa Paralando, Lemarang, Nggalak, Lante, Loce dan Desa Torong Koe. Jaringan listrik PLN saat ini hanya sampai di Desa Robek.

“Jika tidak ada kendala berarti jaringan listrik dari Desa Robek di Kecamatan Reok menuju Desa Paralando hingga Desa Lemarang di Kecamatan Reok Barat akan tuntas dibangun Tahun 2017,” ujar Deno saat berkantor di Dusun Piso Desa Paralando, Sabtu 10 Juni 2017.

Baca juga  Deno Kamelus Daftar di Partainya Viktor Madur, Sinyal Deno-Madur Bubar?

Menurut bupati Deno, pemerintah Kabupaten Manggarai dan pihak PLN telah berkomitmen menuntaskan program desa berlistrik pada tahun 2019. Deno berkata, pada tahun 2017 Pemda Manggarai memasang 1000 meteran gratis bagi rumah tangga miskin.

“Program pemasangan listrik gratis 1000 rumah tangga yang sangat miskin sudah dilaksanakan tahun 2016. Tahun ini (2017) kita akan pasang 1000 meteran lagi. Program desa berlistrik harus sudah 100 persen pada tahun 2019,” cetusnya.

Baca juga  Perbaikan Jalan Ruteng-Iteng Tuntas Tahun Ini

“Di Tahun 2017, bersama PLN, kita akan membangun jaringan listrik ke 32 Desa. Di Tahun 2018, 56 desa. Sehingga 88 desa yang sampai hari ini belum teraliri listrik, itu diharapkan tuntas di tahun 2019,” kata Deno menambahkan.

Deno memerintahkan agar Camat dan Kepala Desa proaktif mendata semua KK sangat miskin di wilayah masing-masing termasuk rumah-rumah di dalam  desa yang sudah terpasang jaringan listrik tetapi belum ada meteran.

Baca juga  Masa Tugas Bupati Deno dan Wabup Victor Madur Resmi Berakhir

Program 100 persen desa berlistrik di NTT merupakan perintah Presiden Jokowi saat berkunjung ke Kupang awal tahun 2017 lalu. Sementara bagi Pemda Manggarai program strategis ini telah dilaksanakan sejak tahun 2016 sebagai implementasi visi misi Bupati Deno Kamelus dan Wabup Viktor Madur. (js)

Tag: